Gambaran Status Kebersihan Gigi dan Mulut pada Bapak-Bapak dengan Kebiasaan Merokok di Perumahan Griya Cendekia RT 008, Gunung Sindur, Bogor Tahun 2019
Kebersihan mulut mempunyai peran penting dibidang kesehatan gigi, karena kebersihan mulut yang buruk dapat mengakibatkan timbulnya berbagai penyakit baik lokal maupun sistemik. Kebersihan mulut yang tidak dipelihara dengan baik akan menimbulkan penyakit di rongga mulut. Merokok merupakan kebiasaan masyarakat yang sudah melekat di kehidupan sehari-hari. Gigi dan jaringan lunak rongga mulut merupakan bagian yang mengalami kerusakan akibat rokok. Penyakit karies gigi, keberihan gigi yang buruk, penyakit periodontal, kehilangan gigi, memperlambat proses penyembuhan, lesi prekanker, dan kanker mulut adalah kasus yang ditemukan pada perokok. Tujuan: Untuk mengetahui gambaran status kebersihan gigi dan mulut pada bapak-bapak dengan kebiasaan merokok di Perumahan Griya Cendekia RT 008, Gunung Sindur Bogor Tahun 2019. Metode: Penelitian deskriptif ini menggunakan sampel sebanyak 30 orang Bapak-Bapak dengan kebiasaan merokok di lingkungan Perumahan Griya Cendekia rt 008, Gunung Sindur, Bogor. Data dikumpulkan dengan pengisian kuesioner dan pemeriksaan gigi. Hasil: Berdasarkan hasil penelitian yang telah dilakukan menunjukan bahwa secara keseluruhan 63,3% Bapak-bapak dengan kebiasaan merokok di Perumahan Griya Cendekia, rt 008 Gunung Sindur, Bogor memiliki status kebersihan gigi dan mulut dengan kriteria sedang, dan 36,6 sisanya memilki status kebersihan gigi dan mulut dengan kriteria kurang (buruk), dan tidak ada yang memilki status kebersihan gigi dan mulut dengan kriteria baik. Kesimpulan: Kebersihan gigi dan mulut pada bapak-bapak dengan kebiasaan merokok adalah ratarata sedang, dengan kategori perokok rata-rata sedang dan lama merokok lebih dari 10 tahun. Saran: Responden di sarankan agar lebih menjaga kebersihan gigi dan mulutnya untuk meningkatkan status kebersihan gigi dan mulut, dan mengurangi jumlah rokok yang dihisap karena kandungan dan zat yang ada didalam rokok dapat mempengaruhi kebersihan gigi dan mulut serta dapat menyebabkan penyakit gigi dan mulut lainnya.