Asuhan Kebidanan Komprehensif pada Ny. A di Puskesmas Cilandak Kota Jakarta Selatan Tahun 2023
Masih tingginya AKI dan AKB menunjukkan rendahnya status kesehatan ibu, dan
bayi yang disebabkan oleh rendahnya akses dan kualitas pelayanan kesehatan,
rendahnya pengetahuan yang dimiliki oleh ibu dan keluarga dalam mengenali
tanda bahaya dan merawat bayi yang baru lahir. Upaya-upaya untuk menurunkan
angka kematian tersebut salah satunya melalui program layanan antenatal terpadu.
Indikator yang digunakan untuk menilai program KIA antara lain kunjungan ibu
hamil pertama (K1), cakupan kunjungan keempat ibu hamil (K4), cakupan buku
KIA, deteksi dini kehamilan berisiko oleh tenaga kesehatan, persalinan oleh
tenaga kesehatan, pelayanan nifas, dan pelayanan neonatal. Tujuan penelitian ini
adalah memberikan asuhan komprehensif dimulai sejak masa kehamilan,
persalinan, nifas, dan bayi baru lahir pada Ny. A umur 34 tahun G2P1A0 di
Puskesmas Kecamatan Cilandak Jakarta Selatan tahun 2023. Metode penelitian
yang digunakan yaitu menggunakan studi penelaahan serta perbandingan dengan
teori dan penelitian (evidance based) terbaru. Pedoman yang digunakan yaitu
observasi, wawancara, dan studi dokumentasi. Hasil asuhan yang diberikan pada
Ny. A umur 34 tahun G2P1A0 mulai dari masa kehamilan, persalinan, nifas, dan
bayi baru lahir telah berjalan dengan lancar serta ibu dan bayi dalam keadaan
normal. Berdasarkan hasil asuhan kebidanan berkesinambungan yang telah
dilakukan pada Ny. A, diharapkan klien dapat menerapkan konseling yang telah
diberikan selama dilakukan asuhan kebidanan sehingga kondisi ibu dan bayi tetap
baik dan dapat mencegah terjadinya komplikasi hingga kematian.