REPOSITORY

Politeknik Kesehatan Kemenkes Jakarta I

Gambaran ph Saliva dan Status Karies Gigi Siswa-Siswi Kelas 11 Sekolah Menengah Atas Negeri 10 Depok Tahun 2023

Latar Belakang Saliva adalah cairan di rongga mulut dan sangat penting, terutama
dalam kaitannya dengan perkembangan karies, karena mempengaruhi pertumbuhan
plak di mulut. Karies merupakan proses multifaktorial akibat interaksi gigi dengan
saliva sebagai hospes, bakteri mulut, dan makanan yang mudah difermermentasi.
Diantara berbagai faktor tersebut, air liur merupakan tingkat keparahan kerusakan
gigi. Kerusakan gigi masih menjadi masalah utama di Indonesia, dimana hampir
90% penduduknya memiliki masalah kesehatan gigi dan mulut. Pada remaja yang
mengalami karies pada giginya mungkin juga berpengaruh terhadap kehidupanya
sehari-sehari. Perasaan malu bisa mungkin terjadi pada remaja yang mengalami
karies gigi di gigi depan. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui
Gambaran pH Saliva Dan Status Karies Gigi, Metode jenis penelitian ini bersifat
analisis observasional kuantitatif dengan pendekatan cross sectional. Instrumen
yang digunakan dalam pengumpulan data berupa lembar pemeriksaan, setelah
dilakukan penelitian kepada 30 siswa dan siswi di SMAN 10 Depok, mendapatkan
Hasil pengukuran pH saliva bahwa 1 responden memiliki pH saliva asam, 19
responden memiliki pH saliva netral, dan 10 responden memiliki pH saliva basa
dan pada pemeriksaan DMF-T yang didapatkan yaitu 54, agar mengetahui kategori
nilai DMF-T dapat dilakukan perhitungan yaitu DMF-T (54) dibagi Jumlah
populasi (30) sama dengan 1,8. Hasil tersebut termasuk dalam kategori Rendah
dalam rentang 1,2 – 2,2. Kesimpulan yaitu pH saliva pada siswa SMAN 10 Depok
tidak berpengaruh pada karies gigi.
Ketersediaan
LOADING LIST...
Detail Information
Pembimbing / Promotor : Pudentiana Rr. Reno
Pengarang : Nelvi Aulia Rahma
NIM : P17125020031
Jurusan : Kesehatan Gigi
Edisi :
No. Panggil : KG.026 NEL g 2023
ISBN/ISSN :
Legalization : 2023-00-00
Subyek : Karies Gigi
Klasifikasi : KG.026 NEL g 2023
Jenis : Tugas Akhir Jurusan Kesehatan Gigi
Bahasa : Indonesia
Penerbit : Jurusan Kesehatan Gigi Politeknik Kesehatan Kemenkes Jakarta I : Jakarta.,
Deskripsi Fisik : xiv,35 hlm.;ilus.;29 cm
Lampiran Berkas :
LOADING LIST...