REPOSITORY

Politeknik Kesehatan Kemenkes Jakarta I

Studi Komparatif Pemberian Edukasi Media Video dan Booklet Terhadap Pengetahuan Anemia Pada Ibu Hamil Trimester I

Anemia adalah kondisi dimana berkurangnya sel darah merah atau eritrosit dalam
sirkulasi darah atau massa hemoglobin sehingga tidak mampu memenuhi fungsi
nya sebagai pembawa oksigen keseluruh jaringan. Hasil Riset Kesehatan Dasar
(Rikesdas) yang di keluarkan Badan Penelitian dan Pengembangan Kesehatan
(Baritbankes) Kemenkes RI Tahun 2018 menyatakan prevalensi anemia pada ibu
hamil di Indonesia sebesar 48,9%. Tujuan penelitian ini adalah untuk
menganalisa komparasi pemberian edukasi menggunakan media booklet dan
video terhadap tingkat pengetahuan anemia pada ibu hamil trimester 1dengan
menggunakan desain quasi experiment. Populasi yang digunakan adalah populasi
ibu hamil yang berada di wilayah Jakarta timur dengan total sampel didapatkan
sebanyak 104 sampel menggunakan teknik purposive sampling, waktu yaitu bulan
maret-april 2023. Hasil penelitian didapatkan bahwa terdapat perbedaan yang
signifikan hasil pre test dan post test antara kelompok intervensi dengan
kelompok kontrol terhadap tingkat pengetahuan anemia pada ibu hamil dimana
ada perbedaan nilai yang dapat dilihat. Dilihat dari hasil uji man whitney
didapatkan nilai p value 0.001, berdasarkan kriteria makan nilai p value 0.001 <
0.05 maka ho ditolak dan ha diterima.
Ketersediaan
LOADING LIST...
Detail Information
Pembimbing / Promotor : Ulty Desmarnita, Heni Nurhaeni
Pengarang : Ivan Hartanto
NIM : P17120119022
Jurusan : Keperawatan Ners
Edisi :
No. Panggil : NS.019 IVA s 2023
ISBN/ISSN :
Legalization : 2023-00-00
Subyek : Anemia pada kehamilan
Klasifikasi : NS.019 IVA s 2023
Jenis : Karya Tulis Prodi Profesi Ners
Bahasa : Indonesia
Penerbit : Jurusan Keperawatan Poltekkes Kemenkes Jakarta I : Jakarta.,
Deskripsi Fisik : xiv, 61 hlm.;ilus.;29cm
Lampiran Berkas :
LOADING LIST...