REPOSITORY

Politeknik Kesehatan Kemenkes Jakarta I

Gambaran Indeks Debris Sebelum Dan Sesudah Menyikat Gigi Menggunakan Sikat Gigi Soft Dan Medium Pada Murid Kelas V di SDN Sawangan 07 Tahun 2022

Menjaga kesehatan gigi yang biasa dilakukan oleh masyarakat adalah
menyikat gigi. Menyikat gigi dapat membersihkan sisa makanan yang menempel pada
permukaan gigi. Tujuan : Tujuan penelitian ini mengetahui Gambaran indeks debris
sebelum dan sesudah menyikat gigi menggunakan sikat gigi soft dan medium pada murid
kelas V di SDN Sawangan 07. Metode : Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif
dengan menggunakan teknik total sampling sebanyak 64 murid. Pengumpulan data
dilakukan dengan membagikan lembar persetujuan responden dan pemeriksaan debris
indeks secara langsung. Hasil : Hasil penelitian pada murid kelas V indeks debris
sebelum menggunakan bulu sikat gigi soft terlihat bahwa dari jumlah sampel 32 anak
yaitu 6 murid (18.8%) termasuk dalam kriteria baik, 18 murid (18%) termasuk dalam
kriteria sedang, dan 8 murid (25%) termasuk dalam kriteria kurang. Pada indeks debris
sebelum menggunakan bulu sikat gigi medium terlihat bahwa dari jumlah sampel 32 anak
terdapat 3 murid (9,4%) termasuk dalam kriteria baik, dan 16 murid (50%) termasuk
dalam kriteria sedang, 13 murid (40,6%) termasuk dalam kriteria kurang. Pada indeks
debris sesudah menggunakan bulu sikat gigi soft terlihat bahwa dari jumlah sampel 32
anak terdapat 27 murid (84,4%) termasuk dalam kriteria baik, 5 murid (15,6%) termasuk
dalam kriteria sedang, dan untuk kriteria kurang (0%). Pada indeks debris sesudah
menggunakan bulu sikat gigi medium terlihat bahwa dari jumlah sampel 32 anak terdapat
16 murid (50%) termasuk dalam kriteria baik, dan 16 murid (50%) termasuk dalam
kriteria sedang, dan untuk kriteria kurang (0%). Kesimpulan : Terjadinya penurunan
debris indeks setelah menyikat gigi menggunakan bulu sikat gigi soft menjadi kriteria
baik, sedangkan penurunan yang terjadi setelah menyikat gigi menggunakan bulu sikat
gigi medium menjadi kriteria sedang.
Ketersediaan
LOADING LIST...
Detail Information
Pembimbing / Promotor : Pudentiana Rr. Reno
Pengarang : Cut Nurul Husna
NIM : P17125019009
Jurusan : Kesehatan Gigi
Edisi :
No. Panggil : KG.009 CUT g 2022
ISBN/ISSN :
Legalization : 2022-00-00
Subyek : Debris Index
Klasifikasi : KG.009 CUT g 2022
Jenis : Tugas Akhir Jurusan Kesehatan Gigi
Bahasa : Indonesia
Penerbit : Jurusan Kesehatan Gigi Politeknik Kesehatan Kemenkes Jakarta I : Jakarta.,
Deskripsi Fisik : viii,36 hlm.;ilus.;29 cm
Lampiran Berkas :
LOADING LIST...