REPOSITORY

Politeknik Kesehatan Kemenkes Jakarta I

Gambaran Pengetahuan Perawat Gigi Tentang Desinfeksi Dental Unit Dan Infeksi Silang Pada Alumni Jurusan Kesehatan Gigi Poltekkes Kemenkes Jakarta I Tahun 2020 Dan 2021

Dental Unit merupakan salah satu prasarana yang penting di
klinik gigi. Setiap dental unit memiliki potensi sebagai perantara dalam proses
infeksi silang sehingga dokter gigi, perawat gigi maupun pasien memiliki risiko
tinggi terhadap paparan infeksi silang. Tujuan: Tujuan dari penelitian ini adalah
untuk mengetahui gambaran pengetahuan Perawat Gigi tentang desinfeksi dental
unit dan infeksi silang Pada Alumni Jurusan Kesehatan Gigi Poltekkes Kemenkes
Jakarta I Tahun 2020 dan 2021. Metode: Penelitian ini menggunakan metode
deskriptif, penelitian ini dilakukan pada 53 orang Alumni Jurusan Kesehatan Gigi
Poltekkes Kemenkes Jakarta I Tahun 2020 dan Tahun 2021, dengan teknik
pengambilan sampel, purposive sampling. Instrument yang digunakan dalam
penelitian ini adalah kuesioner dengan Goggle form tentang pengetahuan perawat
gigi tentang desinfeksi dental unit dan infeksi silang. Hasil: Hasil penelitian ini
menunjukkan bahwa pengetahuan perawat gigi tentang desinfeksi dental unit ada
dalam kriteria baik yaitu 50 orang (94,3 %) dan kriteria cukup terdapat 3 orang
(5,7%). Sedangkan tentang infeksi silang kriteria baik yaitu 30 responden
(56,6%), kriteria cukup 18 orang (34,0%) dan kriteria kurang 5 orang (9,4%).
Kesimpulan: Sebagian besar jumlah yang diteliti memiliki pengetahuan tentang
desinfeksi dental unit dengan kriteria baik, sedangkan setengah jumlah yang
diteliti memiliki pengetahuan tentang Infeksi silang dengan kriteria yang baik dan
hanya sebagian kecil yang memiliki kriteria kurang.
Ketersediaan
LOADING LIST...
Detail Information
Pembimbing / Promotor : Pudentiana Rr. Reno
Pengarang : Annisa Octavia
NIM : P17125019006
Jurusan : Kesehatan Gigi
Edisi :
No. Panggil : KG.006 ANN g 2022
ISBN/ISSN :
Legalization : 2022-00-00
Subyek : Infeksi Silang
Desinfeksi Dental Unit
Klasifikasi : KG.006 ANN g 2022
Jenis : Tugas Akhir Jurusan Kesehatan Gigi
Bahasa : Indonesia
Penerbit : Jurusan Kesehatan Gigi Politeknik Kesehatan Kemenkes Jakarta I : Jakarta.,
Deskripsi Fisik : viii,40 hlm.;ilus.;29 cm
Lampiran Berkas :
LOADING LIST...