REPOSITORY

Politeknik Kesehatan Kemenkes Jakarta I

Gambaran Tata Letak Ruang Tindakan Klinik Gigi Pada Masa Pandemi Covid-19 Di Klinik Gigi Swasta Wilayah Jakarta Selatan 2022

Saat ini tengah terjadi pandemi Coronavirus Disease (COVID19) sejak Maret 2020. Dokter gigi dan terapis gigi dan mulut tidak luput dari sasaran
virus ini karena penularannya dapat melalui pelepasan aerosol atau droplet yang
mengandung virus atau kontak langsung dengan membran mukosa, cairan mulut,
dan instrumen dan permukaan yang terkontaminasi virus. Tujuan: untuk
mendapatkan gambaran Tata Letak Ruang Tindakan Klinik Gigi Pada Masa
Pandemi Covid-19 di Klinik Gigi Swasta Wilayah Jakarta Selatan 2022. Metode:
penelitian ini merupakan penelitian deskriptif dengan sampel 30 klinik gigi swasta
di wilayah Jakarta Selatan dengan pengambilan Teknik sampel random sampling
Hasil: hasil penelitian menunujukkan bahwa klinik gigi swasta di wilayah Jakarta
Selatan yang memiliki ketersediaan alat pelengkap lengkap 10 klinik (33,3%), 17
klinik (56,7%) kurang lengkap, 3 klinik (10%) tidak lengkap, kesesuaian tata letak
alat pelengkap perentase kriteria sangat sesuai, sesuai, dan tidak sesuai ternilai sama
yaitu (26,7%) dan (20%) sangat tidak sesuai, aliran udara sesuai dengan panduan
PDGI yaitu (36,7%), (3,3%) kurang sesuai, dan (60%) tidak sesuai. Kesimpulan:
Sebagian besar klinik gigi swasta di wilayah Jakarta Selatan memiliki alat
pelengkap yang kurang lengkap, tata letak alat pelengkap yang sesuai dengan
panduan PDGI kriteria sangat sesuai masih kurang dari 1/3 jumlah responden dan
1/5 jumlah responden sangat tidak sesuai, dan sebagian besar memiliki aliran udara
yang tidak sesuai.
Ketersediaan
LOADING LIST...
Detail Information
Pembimbing / Promotor : Ita Astit Karmawati
Pengarang : Adinda Nur Amaliah
NIM : P17125019001
Jurusan : Kesehatan Gigi
Edisi :
No. Panggil : KG.001 ADI g 2022
ISBN/ISSN :
Legalization : 2022-00-00
Subyek : covid-19
Ruang Tindakan Klinik Gigi
Klasifikasi : KG.001 ADI g 2022
Jenis : Tugas Akhir Jurusan Keperawatan
Bahasa : Indonesia
Penerbit : Jurusan Kesehatan Gigi Politeknik Kesehatan Kemenkes Jakarta I : Jakarta.,
Deskripsi Fisik : vii,33 hlm.;ilus.;29 cm
Lampiran Berkas :
LOADING LIST...