REPOSITORY

Politeknik Kesehatan Kemenkes Jakarta I

Asuhan Kebidanan Komprehensif pada Ny. E di Puskesmas Kecamatan Cinere Kota Depok Tahun 2022

Berdasarkan perumusan Sustainable Development Goals (SDGs) untuk mencapai target indikator,
maka upaya yang perlu dilaksanakan adalah menurunkan AKI. Untuk menurunkan angka kematian
tersebut, maka dapat dilakukan dengan menjamin agar setiap ibu mampu mengakses pelayanan
kesehatan ibu yang berkualitas, seperti pelayanan kesehatan ibu hamil, pertolongan persalinan oleh
tenaga kesehatan terlatih di fasilitas pelayanan kesehatan, perawatan pasca persalinan bagi ibu dan
bayi, perawatan khusus dan rujukan jika terjadi komplikasi dan pelayanan keluarga berencana
termasuk KB pasca persalinan.
Tujuan laporan tugas akhir ini untuk memberikan asuhan kebidanan secara komprehensif pada ibu
hamil, bersalin, nifas dan bayi baru lahir dengan pendekatan manajemen kebidanan dan
pendokumentasian dalam bentuk SOAP pada Ny. E di Puskesmas Cinere. Metode penelitian yang
digunakan adalah metode studi kasus (case study) yang dilakukan pada Ny. E dengan teknik
pengumpulan data ialah data primer dan data sekunder melalui anamnesa, pemeriksaan fisik,
pemeriksaan penunjang, studi dokumentasi dan observasi.
Hasil asuhan yang telah dilakukan pada Ny. E selama masa kehamilan 32 minggu 1 hari sampai 39
minggu 1 hari dalam keadaan normal. Proses persalinan berjalan normal dengan kala I berlangsung
selama 2 jam, kala II selama menit, kala III selama 7 menit dan hasil observasi kala IV berjalan
normal. Bayi lahir dengan keadaan normal. Pada kunjungan nifas dan neonatus 6 jam sampai dengan
32 hari keadaan ibu dan bayi sehat serta tidak ditemukan tanda bahaya pada ibu dan bayi.
Dengan diberikan asuhan kebidanan komprehensif serta KIE kesehatan ibu dan anak diharapkan
dapat diterapkan oleh klien sehingga ibu dan bayi tetap sehat sehingga mengurangi Angka Kematian
Ibu dan Angka Kematian Bayi.
Ketersediaan
LOADING LIST...
Detail Information
Pembimbing / Promotor : Nurul Lidya
Pengarang : Rania Mitha Thalia
NIM : P17124019075
Jurusan : Kebidanan
Edisi :
No. Panggil : KB.074 RAN a 2022
ISBN/ISSN :
Legalization : 2022-00-00
Subyek : Persalinan
Nifas
Klasifikasi : KB.074 RAN a 2022
Jenis : Tugas Akhir Jurusan Kebidanan
Bahasa : Indonesia
Penerbit : Jurusan Kebidanan Poltekkes Kemenkes Jakarta I : Jakarta.,
Deskripsi Fisik : xi, 220 hlm.;ilus.;29 cm
Lampiran Berkas :
LOADING LIST...