REPOSITORY

Politeknik Kesehatan Kemenkes Jakarta I

Asuhan Kebidanan Komprehensif pada Ny. N di Puskesmas Kecamatan Cimanggis Kota Depok Provinsi Jawa Barat Tahun 2022

Setelah penulis melakukan asuhan kebidanan pada Ny. N G3P2A0 mulai
usia kehamilan 26 minggu 5 hari, bersalin, nifas 6 jam sampai 6 minggu, dan
bayi baru lahir 1 jam sampai 6 minggu, maka penulis dapat mengambil
kesimpulan sebagai berikut :
1. Kehamilan
Pada masa kehamilan berjalan normal, secara umum
penatalaksanaan asuhan kebidanan ini telah mengikuti manajemen asuhan
kebidanan secara optimal dan asuhan ANC kepada Ny. N telah memenuhi
standar minimal ANC 14T dengan hasil pemeriksaan ANC terakhir berat
badan ibu bertambah menjadi 18kg, tekanan darah ibu terpantau
Abnormal, TFU 41 minggu 37 cm pertengahan antara pusat dan px, ibu
sudah memiliki status imunisasi TT2, ibu sudah mendapatkan tablet Fe
selama kehamilan >120 tablet, hasil pemeriksaan labolatorium Hb:
12,3gr/dL, protein urine : negative, urine reduksi : negative, VDRL
;negative, HbsAg: negative , HIV : negative, dan ibu terakhir mengikuti
senam hamil usia kehamilan 40 minggu 3 hari.
2. Persalinan
Persalinan yang dialami Ny. N terdapat masalah, dimana usia
kehamilan 41 minggu belum ada tanda- tanda persalinan dan taksiran berat
janin terpantau besar sesuai dengan teori. Maka Ny. N mendapatkan
rujukan dari Puskesmas Kecamatan Cimanggis untuk persalinan di Rumah
Sakit Umum Simpangan Depok. Dikarenakan Ny. N dengan makrosomia
harus dilakukan persalinan sectio caesarea. Pada tanggal 9 Maret 2022
persiapan persalinan pada Ny.N untuk dilakukan observasi TTV, keadaan
umum, dilakukan pembersihan pada daerah genetalia, dilakukan skintest,
pemasangan infus RL. Pada persalinan Ny.N dilakukan section casarea pada tanggal 9 Maret 2022 pukul 12:00 WIB, di lakukan anastesi spinal
dan operasi slesai pukul 13.25 WIB.
3. Nifas
Asuhan kebidanan pada masa nifas Ny. N sudah dilaksanakan
sesuai dengan program yaitu 6 jam post partum, 7 hari post partum, 2
minggu postpartum, dan 6 minggu postpartum masa nifas berlangsung
dengan baik. Selama masa nifas ibu dalam keadaan baik dan sehat tidak
ada keluhan. Ibu melakukan perawatan pada luka section caesarea dengan
baik dan bersih sehingga tidak terjadi infeksi dan pendarahan pada luka
jahitan,involusi uterus baik dan lochea keluar dengan normal, ibu makan
makanan tinggi kalori dan tinggi protein sehingga dapat mempercepat
penyembuhan luka section caesarea, ibu juga melakukan hygiene dengan
baik dan benar seperti yang dianjurkan dan ASI pada ibu keluar dengan
lancar.
4. Bayi Baru Lahir
Penatalaksanaan asuhan bayi baru lahir berlangsung normal. Bayi
baru lahir berlangsung baik, bayi dapat bernafas spontan dan menangis
kuat BB 4295gram dan PB 54 cm. Bayi mendapatkan salep mata sebagai
profilaksis, vitamin K, serta diberikan imunisasi Hb-0 sesuai program.
Selama kunjungan neonatus KN1 usia 6 jam bayi tidak di temukan adanya
tanda bahaya atau komplikasi berat bayi 4295gram dengan Panjang 54cm,
KN2 usia 7 hari bayi dalam keadaan baik dan sehat dengan berat
mengalami sedikit peningkatan menjadi 4300gr dan panjang 47cm, dan
KN3 usia 28 hari tidak ditemukanya adanya tanda bahaya atau komplikasi
yang terjadi bayi mendapatkan ASI yang cukup tanpa diberi tambahan
makanan atau susu formula, berat bayi bertambah menjadi 4600gram dan
panjang bayi 56cm dan bayi juga sudah imunisasi BCG dan Polio I
Ketersediaan
LOADING LIST...
Detail Information
Pembimbing / Promotor : Masita
Pengarang : Alya Nabila
NIM : P17124019002
Jurusan : Kebidanan
Edisi :
No. Panggil : KB.002 ALY a 2022
ISBN/ISSN :
Legalization : 2022-00-00
Subyek : Persalinan
Nifas
Klasifikasi : KB.002 ALY a 2022
Jenis : Tugas Akhir Jurusan Kebidanan
Bahasa : Indonesia
Penerbit : Jurusan Kebidanan Poltekkes Kemenkes Jakarta I : Jakarta.,
Deskripsi Fisik : xi,195 hlm.;ilus.;29 cm
Lampiran Berkas :
LOADING LIST...