REPOSITORY

Politeknik Kesehatan Kemenkes Jakarta I

GAMBARAN KEKAKUAN BULU SIKAT GIGI DAN RESESI GUSI PADA IBU-IBU KELOMPOK ARISAN DI RT 007 RW 007 KELURAHAN MAKASAR JAKARTA TIMUR TAHUN 2020

Bulu sikat gigi memiliki tiga jenis derajat kekakuan yaitu
lembut (soft), sedang (medium) dan keras (hard). Kekakuan bulu sikat dianggap
mempengaruhi terjadinya resesi gusi, yaitu tereksposnya bagian akar gigi karena
penurunan margin gingiva dari cemento enamel junction (CEJ) ke arah apikal.
Tujuan: Penelitian ini ditujukan untuk mengetahui gambaran kekakuan bulu sikat
gigi dan resesi gusi ibu-ibu kelompok arisan RT 007 / RW 007 Kelurahan
Makasar Jakarta Timur. Metode: Penelitian ini menggunakan metode deskriptif.
Subjek penelitian adalah 30 orang perempuan berusia 30–55 tahun di RT 007/RW
007 Kelurahan Makasar Jakarta Timur, yang diperoleh dengan menggunakan
teknik simple random sampling. Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini
adalah lembar rekapitulasi data. Hasil: Hasil penelitian ini menunjukkan
penggunaan bulu sikat gigi lembut sebanyak 66,7 % dan sedang 33,3 %. Terdapat
subjek yang mengalami resesi gusi sebanyak 56,7 % dan yang tidak mengalami
resesi gusi 43,3%. Kesimpulan: Dapat disimpulkan lebih banyak subjek yang
menggunakan sikat gigi lembut (66,7%) dan subjek yang mengalami resesi gusi
lebih banyak (56,7%), yang kebanyakan terjadi pada umur 46-55 tahun.
Ketersediaan
LOADING LIST...
Detail Information
Pembimbing / Promotor : Indrayati Fadjeri, S.Si.T, M.Kes
Pengarang : TUTIK WINARNI
NIM : P17125019058/RPL
Jurusan : Kesehatan Gigi
Edisi :
No. Panggil : KG 057 TUT g 2020
ISBN/ISSN :
Legalization : 0000-00-00
Subyek : kekakuan bulu sikat gigi, resesi gusi.
Klasifikasi : KG 057/RPL NON ASN 2020
Jenis : Tugas Akhir D III
Bahasa : Indonesia
Penerbit : Jurusan Kesehatan Gigi Politeknik Kesehatan Kemenkes Jakarta I : .,
Deskripsi Fisik :
Lampiran Berkas :
LOADING LIST...