REPOSITORY

Politeknik Kesehatan Kemenkes Jakarta I

Pengaruh edukasi terhadap pengetahuan ergonomik sebagai upaya pencegahan resiko nyeri punggung bawah pada mahasiswa Jurusan Kesehatan Gigi Poltekkes Kemenkes Jakarta I

Latar Belakang: Kurangnya pengetahuan terhadap ergonomik menjadikan alasan dasar terjadinya nyeri atau gejala gangguan muskuloskeletal pada praktisi Kesehatan Gigi. Gangguan muskuloskeletal sering terjadi pada punggung, leher, bahu, ekstrimitas atas dan ekstrimitas bawah. Penyebab dari gejala tersebut adalah posisi tubuh pada saat praktik klinik, peralatan yang digunakan, dan pengetahuan dasar dari praktisi terkait gejala muskuloskeletal. Salah satu upaya yang dapat dilakukan untuk menghindari gejala gangguan muskuloskeletal adalah dengan adanya edukasi mengenai ergonomik dan peningkatan fasilitas serta area praktik klinik.
Tujuan: Untuk mengetahui pengaruh edukasi terhadap pengetahuan ergonomik sebagai upaya pencegahan risiko nyeri punggung bawah pada mahasiswa Jurusan Kesehatan Gigi Poltekkes Kemenkes Jakarta I.
Metode: Penelitian kuantitatif dengan rancangan penelitian one group pre-test dan post-test. Menggunakan instrumen penelitian berupa kuesioner dan leaflet sebagai media edukasi.
Hasil: Dari 37 partisipan, sebanyak 31 mahasiswa (83.3%) merasa nyeri pada punggung bawah. Terdapat perbedaan hasil penaikan rata-rata pengetahuan ergonomik sebesar 34.6 %. Signifikan pada hasil pengetahuan ergonomik (p=0.001). Hasil tidak signifikan antara hubungan pengetahuan ergonomik dan risiko nyeri punggung bawah (p=0.442)
Kesimpulan: Tidak terdapat hubungan signifikan antara pengetahuan ergonomik dan risiko nyeri punggung bawah. Edukasi dapat dilakukan sebagai salah satu cara meningkatkan pengetahuan ergonomik untuk menghindari risiko nyeri punggung bawah dengan penambahan metode lainnya.
Saran: Melakukan analisis lebih mendalam seperti analisis postur tubuh dan analisis faktor lain yang mempengaruhi performa saat praktik klinik dan penyakit muskuloskeletal lainnya.
Kepustakaan: 38
Tahun: 1997-2018
Kata Kunci: Pengetahuan Ergonomik, Gangguan Muskuloskeletal, Nyeri Punggung Bawah, Kesehatan Gigi.
Ketersediaan
LOADING LIST...
Detail Information
Pembimbing / Promotor : Suci Anastasia, B.Sc.PO, MSc
Pengarang : Nailil Safira Imam
NIM : P17127016014
Jurusan : Ortotik Prostetik
Edisi :
No. Panggil : OP 14 NAI p 2020
ISBN/ISSN :
Legalization : 2020-07-13
Subyek : Kesehatan Gigi
Pengetahuan Ergonomik
Gangguan Muskuloskeletal
Nyeri Punggung Bawah
Klasifikasi : 2020.OP.14
Jenis : Tugas Akhir Jurusan Ortotik Prostetik
Bahasa : Indonesia
Penerbit : poltekkes kemenkes jakarta 1 : Jakarta.,
Deskripsi Fisik : xix,82 hlm.; 29 cm
Lampiran Berkas :
LOADING LIST...