GAMBARAN TINDAKAN PENCABUTAN GIGI PERMANEN DI KLINIK KEMANG CONFI DENTAL CARE PERIODE JANUARI - DESEMBER 2019 TAHUN 2020
Upaya pemberian layananan kesehatan gigi dan mulut pada
masyarakat salah satunya pencabutan gigi. Tindakan pencabutan gigi merupakan
hal yang sering dilakukan oleh seorang dokter gigi pada praktik sehari-hari.
Tindakan ini merupakan hal yang biasa dilakukan dengan prosedur rutin pada
pasien, oleh karena pencabutan gigi merupakan cara terakhir untuk menghilangkan
sakit gigi apabila gigi tersebut tidak dapat dipertahankan lagi. Tujuan : Tujuan
penelitian ini adalah Untuk mendapatkan data pencabutan gigi permanen
berdasarkan faktor penyebab di klinik Kemang Confi Dental Care periode JanuariDesember 2019. Metode : Penelitian ini menggunakan metode penelitian deskriptif
yang dilakukan dalam pengumpulan data menggunakan data sekunder yaitu data
yang diambil oleh peneliti melalui riwayat pasien yang tercantum di rekam medis
pasien sebanyak 47 rekam medis dengan 57 kasus pencabutan gigi. Hasil : Hasil
dari penelitian ini menunjukan dari 47 kartu rekam medis dengan 57 kasus
pencabutan gigi didapatkan kasus pencabutan gigi paling banyak penyebab
pencabutan adalah sisa akar dengan jumlah 22 kasus (38,6%), pulpitis 14 kasus
(24,6%), karies 11 kasus (19,3%), dan pertimbangan orthodontic 10 kasus (17,5%).
Menurut jenis kelamin Laki-laki 24 orang (51,1%) dan pada perempuan 23 orang
(48,9%). kasus pencabutan gigi terbanyak pada pasien berusia 26-45 tahun yakni
26 orang (55,3%), usia 46-65 tahun yakni 10 orang (21,3), usia 12-25 tahun yakni
9 orang (19,1), dan usia >65 tahun yakni 2 orang (4,2). Kesimpulan : Pencabutan
gigi permanen berdasarkan penyebab pencabutan paling banyak dilakukan dengan
diagnosis sisa akar. Pencabutan gigi permanen berdasarkan jenis kelamin paling
banyak ditemukan pada laki-laki. Pencabutan gigi permanen berdasarkan usia yang
paling banyak melakukan melakukan pencabutan adalah pada usia 26-45 tahun.