REPOSITORY

Politeknik Kesehatan Kemenkes Jakarta I

GAMBARAN PENGETAHUAN TENTANG PEMELIHARAAN KESEHATAN GIGI DAN DMF-T MURID KELAS 4 DAN 5 SDN PANUNGGANGAN BARAT 3 CIBODAS TANGERANG TAHUN 2019

Latar Belakang Pemeliharaan kesehatan adalah upaya penanggulangan dan pencegahan gangguan kesehatan yang memerlukan pemeriksaan, pengobatan dan/atau perawatan. Upaya kesehatan adalah setiap kegiatan untuk memelihara dan meningkatkan kesehatan yang dilakukan oleh pemerintah dan atau masyarakat. Pengetahuan sangat erat hubungannya dengan pendidikan, dimana diharapkan bahwa dengan pendidikan yang tinggi maka orang tersebut akan semakin luas pula pengetahuannya. Penyebab timbulnya masalah kesehatan gigi dan mulut pada masyarakat salah satunya adalah faktor perilaku atau sikap mengabaikan kebersihan gigi dan mulut. Hal tersebut dilandasi oleh kurangnya pengetahuan akan pentingnya pemeliharaan gigi dan mulut. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui gambaran pengetahuan tentang pemeliharaan kesehatan gigi dan DMF-T murid kelas 4 dan 5 SDN Panunggangan Barat 3 Cibodas Tangerang Tahun 2019. Metode penelitian ini menggunakan deskriptif, dengan total sampling yaitu 40 murid. Pengumpulan data dilakukan dengan kuesioner dan pemeriksaan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa 50% responden mempunyai tingkat pengetahuan pemeliharan kesehatan dengan kriteria baik, hanya 5% responden yang mempunyai tingkat pengetahuan pemeliharan kesehatan dengan kriteria kurang. Hasil penelitian ini diperoleh gambaran pengetahuan tentang pemeliharaan kesehatan gigi murid SD kelas 4 dan 5 Sekolah Dasar dan DMF-T murid SD kelas 4 dan 5 Sekolah Dasar Negeri Panunggangan Barat 3 Cibodas Tangerang Tahun 2019. Penelitian menunjukkan bahwa skor DMF-T Index tidak terdapat murid dengan skor DMF-T indeks sangat tinggi, DMF-T indeks tinggi sebanyak 2 murid (5%), DMF-T indeks sedang sebanyak 5 murid (12,5%), DMF-T indeks rendah sebanyak 7 murid (17,5%) dan DMF-T indeks sangat rendah sebanyak 26 murid (65%).
Ketersediaan
LOADING LIST...
Detail Information
Pembimbing / Promotor : Rini Widyastuti, S.SiT., M.Kes.,
Pengarang : DAHLIA
NIM : P17125018063/RPL
Jurusan : Kesehatan Gigi
Edisi :
No. Panggil : KG .062 Dah g 2019
ISBN/ISSN :
Legalization : 0000-00-00
Subyek : Pengetahuan, DMF-T
Klasifikasi : KG 062 2019
Jenis : Tugas Akhir D III
Bahasa : Indonesia
Penerbit : Jurusan Kesehatan Gigi Politeknik Kesehatan Kemenkes Jakarta I : .,
Deskripsi Fisik :
Lampiran Berkas :
LOADING LIST...