REPOSITORY

Politeknik Kesehatan Kemenkes Jakarta I

Gambaran Pengetahuan Cara Pemeliharaan Kebersihan Gigi dan OHI-S pada Ibu-Ibu Pegawai Puskesmas Kecamatan Matraman Jakarta Timur Tahun 2019

Kebersihan gigi dan mulut yang buruk merupakan salah satu faktor resiko terjadinya penyakit gigi dan mulut. Penyakit gigi dan mulut dapat berupa lubang gigi, penyakit periodontal, trauma dari cedera, dan lesi herediter. (World Health Organization 2012). Penelitian ini bertujuan Mendapatkan gambaran pengetahuan cara pemeliharaan kebersihan gigi, debris indeks, kalkulus indeks rata-rata OHI-S pada Ibu-ibu Pegawai Puskesmas Kecamatan Matraman Jakarta Timur tahun 2019. Desain penelitian yang digunakan adalah penelitian deskriptif, menggunakan total sampling dengan sampel sebanyak 69 orang. Hasil penelitian menunjukkan bahwa ibu-ibu pegawai Puskesmas Kecamatan Matraman yang memiliki pengetahuan baik (skor > 75%) sebanyak 58 orang dengan persentase 84%, yang memiliki pengetahuan cukup (56-74%) sebanyak 9 orang dengan persentase 13%, dan sebanyak 2 orang dengan persentase 3% yang memiliki pengetahuan kurang (<50%). Nilai OHI-S total 164,35 dengan rata-rata OHI-S 2,38 termasuk dalam kriteria sedang. Jumlah yang memiliki kriteria baik sebanyak 10 orang dengan persentase 14,49%, yang memiliki kriteria sedang sebanyak 51 orang dengan persentase 73,91%, dan yang memiliki kriteria buruk sebanyak 8 orang dengan persentase 11,6%.
Ketersediaan
LOADING LIST...
Detail Information
Pembimbing / Promotor : Ngatemi
Pengarang : Yesni Syarbaini
NIM : P17125016085
Jurusan : Kesehatan Gigi
Edisi :
No. Panggil : KG.085 YES g 2019
ISBN/ISSN :
Legalization : 2019-00-00
Subyek : Kebersihan Gigi dan Mulut
Klasifikasi : KG.085 YES g 2019
Jenis : Tugas Akhir Jurusan Kesehatan Gigi
Bahasa : Indonesia
Penerbit : Jurusan Kesehatan Gigi Politeknik Kesehatan Kemenkes Jakarta I : Jakarta.,
Deskripsi Fisik : viii+40 hlm.;29cm
Lampiran Berkas :
LOADING LIST...