REPOSITORY

Politeknik Kesehatan Kemenkes Jakarta I

Gambaran Tingkat Pengetahuan Kebersihan Gigi dan Mulut pada Siswa Kelas VII-I SMPN 211 Jakarta Selatan Tahun 2019

Kesehatan gigi merupakan bagian dari kesehatan tubuh secara umum yang tidak dapat dipisahkan satu dengan yang lainnya .Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui gambaran tingkatan pengetahuan kebersihan gigi dan mulut pada siswa kelas VII – 1 SMPN 211 Jakarta Selatan, tahun 2019. Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data primer, yaitu data yang didapat secara langsung dari objek penelitian. Distribusi Frekuensi Pengetahuan kesehatan gigi dan mulut pada siswa SMP 211, diketahui bahwa sebagian besar pengetahuan siswa Tentang Kebersihan Gigi yaitu dalam kriteria cukup baik yaitu dengan jumlah 14 responden dengan prosentase 39%. Distribusi pengetahuan kebersihan gigi dan mulut pada siswa kelas VII-I SMPN 211 berdasarkan jenis kelamin, dapat diketahui sebagian besar responden berjenis kelamin perempuan sebanyak 20 siswa (56%) dan berjenis kelamin laki-laki sebanyak 16 siswa (44%). Hasil penelitian yang diperoleh sebagian besar siswa kelas VII-I SMPN 211 memiliki tingkat pengetahuan tentang kebersihan gigi dengan kriteria cukup baik.
Ketersediaan
LOADING LIST...
Detail Information
Pembimbing / Promotor : Nita Noviani Harahap
Pengarang : Ratna Meirenita Sitorus
NIM : P17125016069
Jurusan : Kesehatan Gigi
Edisi :
No. Panggil : KG.069 RAT g 2019
ISBN/ISSN :
Legalization : 2019-00-00
Subyek : Kebersihan Gigi dan Mulut
Klasifikasi : KG.069 RAT g 2019
Jenis : Tugas Akhir Jurusan Kesehatan Gigi
Bahasa : Indonesia
Penerbit : Jurusan Kesehatan Gigi Politeknik Kesehatan Kemenkes Jakarta I : Jakarta.,
Deskripsi Fisik : vii+32 hlm.;29cm
Lampiran Berkas :
LOADING LIST...