REPOSITORY

Politeknik Kesehatan Kemenkes Jakarta I

Asuhan Kebidanan Komprehensif Pada Ny. F Di Puskesmas Karang Kitri Kota Bekasi Provinsi Jawa Barat

1. Asuhan Kebidanan Kehamilan Trimester III
Pada pemeriksaan kehamilan Ny. F dilakukan sebanyak 5
kali hal ini telah memenuhi standar yaitu lebih dari 2 kali kunjungan
selama trimester III. Untuk penerapan 10 T, penulis sudah mengikuti
standar asuhan terbaru yang ditetapkan oleh pemerintah yaitu 10 T.
Ny. F mendapatkan pelayanan kehamilan yang baik saat melakukan
pemeriksaan kehamilan di Puskesmas Karang Kitri tidak ditemukan
penyulit dalam masa kehamilan Ny. F.
2. Asuhan Kebidanan Persalinan
Pertolongan persalinan terhadap Ny. F dilakukan sesuai
dengan Asuhan Persalinan Normal (APN) dan berlangsung spontan.
Pada kala I sampai dengan kala IV secara normal, tidak melewati
garis waspada pada partograf. Asuhan kebidanan komprehensif
persalinan Ny. F dilakukan sesuai dengan Asuhan Persalinan
Normal (APN) dan berlangsung spontan.
3. Asuhan Kebidanan Bayi Baru Lahir
Asuhan bayi baru lahir sudah dilaksanakan sesuai standar
penatalaksanaan bayi baru lahir, berlangsung secara normal dan
tidak ada masalah yang berarti. Kunjungan neonatus dilakukan
sebanyak 3 kali, yaitu 6 jam , 3 hari , 14 hari sesuai anjuran
pemerintah.
4. Asuhan Kebidanan Nifas
Selama masa nifas ibu telah melakukan kunjungan nifas
hingga 40 hari postpartum. Masa nifas Ny. F berlangsung secara
fisiologis tanpa ada masalah yang menyertai ibu selama masa nifas.
Kunjungan nifas dilakukan sebanyak 4 kali, yaitu 6 jam postpartum, 6 hari postpartum, 14 hari postpartum dan 40 hari postpartum. Ny. F sudah memutuskan akan menggunakan KB suntik 3 bulan, penulis
selalu memberikan edukasi tentang KB sehingga keluarga segera
terlindungi dari kemungkinan hamil dalam waktu singkat. Selain itu
penulis juga menganjurkan Ny. F untuk melakukan senam nifas dan
Ny. F mampu dan mau melakukannya.
Dan setiap asuhan yang telah diberikan oleh penulis, semua telah
mengikuti standar asuhan yang ada. Penulis telah memberikan asuhan
secara komprehensif kepada Ny. F dari masa kehamilan, persalinan,
nifas dan bayi baru lahir.
Ketersediaan
LOADING LIST...
Detail Information
Pembimbing / Promotor : Alice Leiwakabessy
Pengarang : Latifah Santos
NIM : P17124019063
Jurusan : Kebidanan
Edisi :
No. Panggil : KB.063 LAT a 2022
ISBN/ISSN :
Legalization : 2022-00-00
Subyek : Persalinan
Nifas
Klasifikasi : KB.063 LAT a 2022
Jenis : Tugas Akhir Jurusan Kebidanan
Bahasa : Indonesia
Penerbit : Jurusan Kebidanan Poltekkes Kemenkes Jakarta I : Jakarta.,
Deskripsi Fisik : x,220 hlm.;ilus.;29 cm
Lampiran Berkas :
LOADING LIST...